Dhari, Surfah Rulan (2019) Pengaruh Kecerdasan Emosional (eq), Kecerdasan Intelektual (iq), Kecedasan Spritual (sq), Kecerdasan Sosial, Etika Profesi, Kompetensi Dan Independensi Terhadap Kinerja Auditor (studi Pada Kantor Akuntan Publik Kota Pekanbaru Dan Batam). Other thesis, Universitas Islam Riau.
|
Text
145310027.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Berdasarkan latar belakang masalah, maka dapat disajikan perumusan masalah yaitu Apakah terdapat pengaruh kecerdasan emosional (EQ) terhadap kinerja auditor pada KAP di Kota Pekanbaru dan Batam? Apakah terdapat pengaruh kecerdasan intelektual (IQ) terhadap kinerja auditor pada KAP di Kota Pekanbaru dan Batam? Apakah terdapat pengaruh kecerdasan spiritual (SQ) terhadap kinerja auditor pada KAP di Kota Pekanbaru dan Batam? Apakah terdapat pengaruh kecerdasan sosial terhadap kinerja auditor pada KAP di Kota Pekanbaru dan Batam? Apakah terdapat pengaruh etika profesi terhadap kinerja auditor pada KAP di Kota Pekanbaru dan Batam? Apakah terdapat pengaruh kompetensi terhadap kinerja auditor pada KAP di Kota Pekanbaru dan Batam? Apakah terdapat pengaruh independensi terhadap kinerja auditor pada KAP di Kota Pekanbaru dan Batam? Jenis data yang dipakai penulis dalam penulisan skripsi ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kusioner. Analisis data menggunakan metode deskriptif yaitu membandingkan antara data yang telah dikumpulkan dengan teori-teori yang relevan dan kemudian diambil suatu kesimpulan. Analisis data menggunakan SPSS. Berdasarkan hasil pembahasan diketahui bahwa kecerdasan emosional, kecerdasan sosial, Etika Profesi dan Kompetensi berpengaruh signifikan terhadap kinerja auditor di Kota Pekanbaru dan Batam. Sedangkan kecerdasan intelektual dan kecerdasan spritual tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja auditor di Kota Pekanbaru dan Batam. Dari hasil pembahasan diketahui uji F maka Ho ditolak dan Hi diterima Artinya secara bersamaan, variabel Kecerdasan Emosional (EQ), Kecerdasan Intelektual (IQ), Kecedasan Spritual (SQ), Kecerdasan Sosial, Etika Profesi, Kompetensi Dan Independensi berpengaruh signifikan Terhadap Kinerja Auditor Pada Kantor Akuntan Publik Kota Pekanbaru Dan Batam.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | > Akuntansi S.1 |
Depositing User: | Mohamad Habib Junaidi |
Date Deposited: | 16 Feb 2022 09:17 |
Last Modified: | 16 Feb 2022 09:17 |
URI: | http://repository.uir.ac.id/id/eprint/5835 |
Actions (login required)
View Item |