Pengaruh Pembelajaran Gaya Praktis Dan Gaya Penemuan Terpimpin Terhadap Keterampilan Dasar Bolavoli

Zulbahri, Zulbahri and Manurizal, Lolia (2017) Pengaruh Pembelajaran Gaya Praktis Dan Gaya Penemuan Terpimpin Terhadap Keterampilan Dasar Bolavoli. Prosiding Seminar Nasional Olahraga 2017. pp. 184-192. ISSN 978-602-71800-3-1

[img]
Preview
Text
Pengaruh Pembelajaran Gaya Praktis Dan Gaya Penemuan.pdf

Download (188kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan hasil observasi peneliti, dalam pembelajaran bolavoli disekolah yang terjadi pada saat ini, metode yang digunakan guru lebih dominan kepada pembelajaran yang hanya terpusat pada guru, jadi gerakan siswa dalam berolahraga jadi tidak berkembang. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh Pembelajaran Gaya Praktis Dan Pembelajaran Gaya Penemuan Terpimpin Terhadap Keterampilan Teknik Dasar Siswa SMPN 2 Sungai Limau. Metode penelitian ini adalah eksperimen semu (quasi esperimental). Populasi penelitian ini berjumlah 86 orang yang terdiri dari 32 putra dan 54 putri, sedangkan sampel ditetapkan secara purposive sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 32 orang yang terdiri dari putra saja. Tes yang digunakan adalah tes passing bawah, passing atas dan service bawah yang bertujuan mengetahui kemampuan keterampilan teknik dasar bolavoli siswa SMPN 2 Sungai Limau, sedangkan analisis data yang digunakan adalah uji-t. Hasil analisis data menunjukan bahwa: (1) Pembelajaran Gaya Praktis dapat meningkatkan keterampilan teknik dasar bolavoli SMPN 2 Sungai Limau (thitung 16.35 > ttabel 1,753) (2) Pembelajaran Gaya Penemuan Terpimpin dapat meningkatkan keterampilan teknik dasar bolavoli siswa SMPN 2 Sungai Limau (thitung 10.8 > ttabel 1,753) (3) Terdapat perbedaan yang berarti antara Pembelajaran Gaya praktis dan Pembelajaran Gaya Penemuan Terpimpin terhadap keterampilan teknik dasar bolavoli siswa SMPN 2 Sungai Limau (thitung 4,3 < ttabel 1,753).

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Gaya Praktis, Gaya Penemuan Terpimpin, Keterampilan Dasar Bolavoli.
Depositing User: Admin Adm PerpusUIR
Date Deposited: 13 Feb 2019 16:17
Last Modified: 13 Feb 2019 16:17
URI: http://repository.uir.ac.id/id/eprint/1047

Actions (login required)

View Item View Item