Muhammad, Rias Sayu (2017) Pelanggaran Kedaulatan Di Wilayah Udara Nasional Terhadap Kasus Penembakan Pesawat Tempur Rusia Oleh Turki Tahun 2015 Menurut Hukum Internasional. Undergraduate thesis, Ilmu Hukum.
|
Text
bab1.pdf - Published Version Download (461kB) | Preview |
|
|
Text
bab2.pdf - Published Version Download (421kB) | Preview |
|
Text
bab3.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (321kB) | Request a copy |
||
Text
bab4.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (89kB) | Request a copy |
||
|
Text
daftar_pustaka.pdf - Published Version Download (193kB) | Preview |
Abstract
Pesawat pengebom Sukhoi Su-24 milik Angkatan Udara Rusia adalah merupakan pesawat udara milter dan dengan itu merupakan pesawat udara negara. Keterlibatan Rusia di dalam konflik yang terjadi di Suriah memperbolehkan pesawat militer mereka untuk terbang bebas di ruang udara Suriah, namun lain halnya di ruang udara Turki. Pada akhir bulan November 2015, pesawat tempur Rusia ditembak jatuh oleh Turki, namun insiden tersebut terjadi bukan tanpa adanya sebab. Pesawat tempur Rusia tersebut melakukan pelanggaran terhadap wilayah udara Turki sehingga akhirnya ditembak jatuh oleh Turki, sesuai dengan yurisdiksi yang berlaku di dalam wilayah negara Turki. Masalah dalam penelitian adalah bagaimana pelanggaran kedaulatan di wilayah udara nasional terhadap kasus penembakan pesawat tempur Rusia oleh Turki Tahun 2015 menurut hukum internasional dan bagaimana penyelesaian terhadap kasus penembakan pesawat tempur Rusia oleh Turki Tahun 2015 menurut hukum internasional. Jenis penelitian ini, tergolong kepada penelitian hukum normatif adalahpenelitian sebagai ciri khas dalam bidang hukum yang digunakan untuk membahas asas-asas hukum, sistematika hukum, taraf singkronisasi hukum, sejarah hukum dan perbandingan hukum. Sedangkan penelitian ini bersifat deskriptif analitis berupa penggambaran terhadap pelaksanaan mekanisme penyelesaian kasus. Pelanggaran kedaulatan di wilayah udara nasional terhadap kasus penembakan pesawat tempur Rusia oleh Turki yaitu keterlibatan Rusia di dalam konflik yang terjadi di Suriah memperbolehkan pesawat militer mereka untuk terbang bebas di ruang udara Suriah, namun lain halnya di ruang udara Turki. Pada akhir bulan November 2015, pesawat tempur Rusia ditembak jatuh oleh Turki, namun insiden tersebut terjadi bukan tanpa adanya sebab. Pesawat tempur Rusia tersebut melakukan pelanggaran terhadap wilayah udara Turki sehingga akhirnya ditembak jatuh oleh Turki, sesuai dengan yurisdiksi yang berlaku di dalam wilayah negara Turki. Penyelesaian terhadap kasus penembakan pesawat tempur Rusia oleh Turki, yaitu permintaan maaf lansung dari pihak Turki. Rusia menanggapi permintaan maaf Turki dengan tangan terbuka dan segera mencabut sanksi-sanksi yang telah diberikan kepada Turki paska insiden penembakan pesawat militer Rusia oleh militer Turki secara bertahap. Dimulai dengan pencabutan larangan untuk warga Rusia yang ingin mengunjungi Turki, serta perusahaan-perusahaan paket wisata Rusia diperbolehkan kembali membuka rute ke Turki. Kata Kunci : Pelanggaran Kedaulatan Wilayah Udara
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Subjects: | K Law > K Law (General) K Law > K Law (General) |
|||||||||
Divisions: | > Ilmu Hukum | |||||||||
Depositing User: | Teguh Handoyo TH | |||||||||
Date Deposited: | 30 Jun 2018 12:17 | |||||||||
Last Modified: | 30 Jun 2018 12:17 | |||||||||
URI: | http://repository.uir.ac.id/id/eprint/704 |
Actions (login required)
View Item |