Minat Belajar Siswa Dalam Mengikuti Pembelajaran PJOK Setelah Covid 19

Ayu, Niken and Candra, Oki (2022) Minat Belajar Siswa Dalam Mengikuti Pembelajaran PJOK Setelah Covid 19. Jurnal Olahraga Idragiri, 9 (2). pp. 58-73. ISSN 2598-7356

[img] Text
Minat belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran.pdf - Published Version

Download (639kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui minat belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran PJOK setelah covid 19. Adapun jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan jenis survei dengan menggunakan angket sebagai instrumennya. Populasi pada penelitian ini adalah Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Pagaran Tapah Darussalam yang berjumlah siswa 83 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik sampel jenuh yaitu pengambilan anggota sampel dari seluruh populasi. Teknik analisa data yang digunakan adalah menghitung nilai persentase dari skor akhir angket. Berdasarkan hasil penelitian maka diperoleh kesimpulan dalam penelitian ini yaitu: Minat Belajar Siswa Dalam Mengikuti Pembelajaran PJOK Setelah Covid 19 termasuk pada rentang nilai 61-80% atau dalam kategori kuat dengan persentase sebesar 75,06%.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Minat Siswa Pembelajaran PJOK
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: > Penjaskesrek
Depositing User: Mia
Date Deposited: 13 Jul 2023 02:07
Last Modified: 13 Jul 2023 02:07
URI: http://repository.uir.ac.id/id/eprint/22236

Actions (login required)

View Item View Item