Perlindungan Konsumen Terhadap Pengguna Jasa Penerbangan Atas Tiket Pesawat Lion Air Dalam Pembatalan (Cancel) Dan/ Atau Keterlambatan (Delay) Di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru

S, Wulan Indrawati (2019) Perlindungan Konsumen Terhadap Pengguna Jasa Penerbangan Atas Tiket Pesawat Lion Air Dalam Pembatalan (Cancel) Dan/ Atau Keterlambatan (Delay) Di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru. Masters thesis, Universitas Islam Riau.

[img] Text
151020022.pdf - Submitted Version

Download (4MB)

Abstract

Dalam terjadinya keterlambatan penerbangan baik yang disebabkan oleh penumpang sendiri maupun oleh sebab-sebab lain yang bersumber dari jasa penggangkut angkutan udara, sudah tentu mempunyai suatu konsekuensi hukum baik terhadap penumpang maupun terhadap pihak penyedia jasa pengangkut angkutan udara. Untuk menjaga ketertiban dalam hal pengangkutan udara ini telah dibentuk suatu Peraturan Menteri Perhubungan Nomor : 77 Tahun 2011 Tentang Tanggung Jawab Pengangkut Angkutan Udara. Dalam ketentuan hukum ini telah diatur segala macam bentuk tanggung jawab pengangkut angkutan udara. Sehubungan dengan hal tersebut meskipun telah terbentuk suatu regulasi yang mengatur tentang pengangkutan, namun masalah perselisihan yang timbul sehubungan dengan pengakutan tersebut selalu ada dan bahkan sulit untuk dihindarkan, mulai dari keterlambatan, cacat-cacat yang terjadi akibat pengangkutan tersebut. Penelitian ini merumuskan dua masalah, mengenai Perlindungan Konsumen Terhadap Pengguna Jasa Penerbangan atas Tiket Pesawat Lion Air dalam Pembatalan (Cancel) dan/atau Keterlambatan (Delay) di Bandara Sultan Syarif Kasim II serta Akibat Hukum Dalam Hal Terjadinya Pembatalan (Cancel) dan/ atau Keterlambatan (Delay) Pada Maskapai Lion Air di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian hukum observasi (observational research). Sedangkan penelitian ini bersifat deskriptif yaitu memberikan gambaran yang jelas dan lengkap tentang Perlindungan Konsumen Terhadap Pengguna Jasa Penerbangan atas Tiket Pesawat Lion Air dalam Pembatalan (Cancel) dan/ atau Keterlambatan (Delay) di Bandara Sultan Syarif Kasim II serta Akibat Hukum Dalam Hal Terjadinya Pembatalan (Cancel) dan/ atau Keterlambatan (Delay) Pada Maskapai Lion Air di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru. Perlindungan hukum terhadap penumpang Maskapai Lion Air Pekanbaru sebagai konsumen yang dirugikan akibat keterlambatan penerbangan menurut Undang-Undang Penerbangan dan PM 77 Tahun 2011 dapat dibuktikan dengan tiket penumpang. Tiket penumpang ini sebagai bukti adanya perjanjian antara pengangkut dan penumpang sehingga jika terjadi pelanggaran dalam hal ini keterlambatan penerbangan maka pengangkut wajib untuk mengganti rugi. Namun untuk melindungi penumpang yang dirugikan, dalam UndangUndang Penerbangan dan PM 77 Tahun 2011, penumpang berhak untuk melakukan upaya hukum jika ternyata maskapai penerbangan tidak mengganti rugi. Konsumen jasa Maskapai Lion Air Pekanbaru juga mempunyai hak menghendaki responsibilitas dari pihak maskapai Lion Air atas terjadinya insiden yang merugikan konsumen dengan melihat ketentuan Peraturan Menteri Perhubungan serta Undang-undang Penerbangan yang legal. Dalam hal melalui peraturan dan perundang-undangan yang sudah ada konsumen juga mempunyai hak selaku pengguna jasa penerbangan yang sudah diatur didalam undang-undang mengenai perlindungan konsumen.

Item Type: Thesis (Masters)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
SponsorThalib, Abd1007016401
SponsorAdmiral, Admiral1008128103
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: > Ilmu Hukum S.2
Depositing User: Mohamad Habib Junaidi
Date Deposited: 12 Apr 2022 10:15
Last Modified: 12 Apr 2022 10:15
URI: http://repository.uir.ac.id/id/eprint/10064

Actions (login required)

View Item View Item