Helmi, Kastri and Fatmawati, Fatmawati (2023) Kesantunan Berbahasa dalam Novel Istri Kedua Gus Karya Anisa AE. JP-BSI (Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia), 8 (2). pp. 86-94. ISSN 2477-5932
Text
18. Kesantunan Berbahasa dalam Novel Istri Kedua Gus Karya Anisa AE.pdf - Published Version Download (279kB) |
Abstract
Kesantunan merupakan topik yang semakin banyak dibahas di dalam berbagai bidang. Hal ini dianggap sebagai salah satu cara untuk menjaga agar semua orang dapat melatih kesantunannya dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan, menganalisis, dan menginterpretasikan prinsip kesantunan yang terdapat pada novel Istri Kedua Gus karya Anisa AE. Teori dalam penelitian ini menggunakan teori prinsip kesantunan berbahasa yang dikemukakan oleh Leech (2010). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menerapkan metode analisis isi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tuturan dalam novel Istri Kedua Gus karya Anisa AE yang terdapat prinsip kesantunannya. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik baca, teknik simak, dan teknik catat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prinsip kesantunan berbahasa yang terdapat di dalam Novel Istri Kedua Gus karya Anisa AE lebih banyak ditemukan maksim kecocokan, sedangkan maksim yang sedikit ditemukan adalah maksim penerimaan.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesantunan; Novel; Istri Kedua Gus; Anisa AE |
Subjects: | L Education > L Education (General) P Language and Literature > P Philology. Linguistics |
Divisions: | > Pendidikan Bahasa Indonesia |
Depositing User: | Mia |
Date Deposited: | 13 Jan 2025 07:39 |
Last Modified: | 13 Jan 2025 07:39 |
URI: | http://repository.uir.ac.id/id/eprint/24224 |
Actions (login required)
View Item |